Penerjemah: Rusma
Proofreader: Keiyuki


Tidak akan ada seorang pun yang berani memandang rendah Shen Qiao lagi.


Shen Qiao berhenti. Pihak lain juga tidak melangkah. Mereka berdiri berhadapan, dan suasana di antara mereka menjadi agak aneh.

Shen Qiao telah melihat mata hijau yang sama pada monyet lain sebelumnya, jadi dia tidak terlalu terkejut melihatnya lagi. Dia hanya merasa sedikit aneh. Mengapa ada begitu banyak monyet di reruntuhan kuno yang telah ditelantarkan dan disegel selama bertahun-tahun?

Apakah mereka benar-benar mampu hidup di sini selama ratusan tahun tanpa makanan atau air?

Melihat Shen Qiao tidak bergerak dan tidak menunjukkan tanda-tanda ketidaksabaran, pemilik sepasang mata hijau itu tidak dapat menahan diri lagi. Cahaya hijau itu berkedip lalu menghilang, dan semuanya kembali menjadi gelap. Bahkan bau darah pun dengan cepat menghilang di udara.

Apakah ia benar-benar pergi begitu saja?

Tangga itu jauh masuk ke dalam. Saat Shen Qiao meraba-raba jalannya, dia menemukan bahwa ada pola-pola dekoratif yang diukir di dinding di kedua sisi tangga. Rupanya, tempat ini dulunya adalah kota yang ramai. Namun, setelah Loulan mencaplok Ruoqiang, negara itu benar-benar menghilang dari catatan sejarah, bersama dengan orang-orangnya dan harta yang tak terhitung jumlahnya. Mungkin Loulan membawa semuanya bersama mereka, atau mungkin mereka hanya menghilang begitu saja. Bagaimanapun, tidak ada sepatah kata pun tentang mereka yang terdengar lagi di sungai sejarah yang terus mengalir.

Shen Qiao menuruni tangga selangkah demi selangkah, sambil menggendong Yan Wushi di punggungnya. Kegelapan yang menjangkau jauh ke dalam kehampaan tampaknya memperlambat setiap langkah tanpa batas. Napas Yan Wushi melayang di samping telinga Shen Qiao, terdengar agak berat karena dia terluka dan tidak mampu menahannya. Panas samar yang dibawanya, dan suara Pedang Surgawi yang Berduka saat Shen Qiao mengetuknya di tanah sambil mencari jalan —— semua detail sepele ini tampaknya memberi Shen Qiao ilusi jalan yang tak berujung.

Jika tidak ada akhirnya, mengapa tidak berhenti dan beristirahat?

Kami tidak akan bisa pergi, tidak peduli seberapa jauh kami berjalan…

Tiba-tiba, dia merasakan sengatan dingin yang tajam di tengkuknya. Yan Wushi telah menyentuhnya dengan tangannya, dan itu membuat Shen Qiao menggigil tanpa sadar.

Tempat ini memiliki ruang udara yang sangat buruk sehingga tidak dapat dihindari bahwa orang akan merasa pengap setelah tinggal di sini untuk waktu yang lama. Pikiran mereka akan menjadi lamban, dan karena itu mereka pun mudah merasa pusing.

Shen Qiao terlalu sibuk memikirkan monyet tadi hingga dia gagal memperhatikan hal itu dan hampir tertipu oleh trik yang sama.

“Terima kasih,” katanya.

Yan Wushi tidak menjawab.

Shen Qiao sudah terbiasa dengan hal itu. Qi batin dalam tubuh Yan Wushi sedang tidak teratur. Orang ini hampir tidak dapat mengendalikan dirinya sendiri dan terus-menerus berganti antara beberapa kepribadiannya. Yang sekarang mungkin tidak suka berbicara.

Keduanya berjalan sedikit lebih jauh. Tiba-tiba, Shen Qiao merasa tangga di bawahnya telah menghilang, dinding di sampingnya juga hilang. Sekarang ia menginjak tanah datar. Namun, situasi saat ini hanya membuat mereka semakin tidak nyaman, karena mereka tidak dapat menebak seberapa besar area kosong ini atau apakah akan ada jebakan yang mengejutkan mereka dari bawah.

Sebilah pedang mendekati wajah Shen Qiao tanpa suara. Dalam kegelapan, bahkan tubuhnya yang dingin yang dulunya bersinar seperti air dingin telah kehilangan kilaunya.

Namun Shen Qiao telah lama berada dalam kegelapan. Ia terbiasa mendengarkan segala sesuatu dengan telinganya, dan pendengarannya sangat tajam. Ujung pedang itu masih berjarak satu inci dari matanya, tetapi ia telah melompat dari tanah dan mulai bergerak mundur dengan cepat, memegang pedangnya di dadanya. Dengan suara dentingan logam yang keras, serangan badai pihak lain benar-benar hancur oleh tindakan sederhana ini.

“Iblis macam apa kamu?! Beritahu aku namamu!”

Sebelum Shen Qiao sempat berbicara, pihak lain telah bertanya terlebih dahulu.

Merasa sedikit canggung, Shen Qiao menantang balik, “Kalau begitu tolong beri tahu aku namamu terlebih dahulu.”

Kali ini, orang lain benar-benar mengenali suaranya dan bertanya, “Apakah itu Pendeta Tao Shen?”

“Dan kamu siapa?”

“Namaku Chu Ping. Aku datang bersama tuanku.”

Chen Gong membawa lebih dari selusin orang bersamanya. Selain orang-orang seperti Murong Qin yang sudah dikenal Shen Qiao, dia hampir tidak berinteraksi dengan anggota tim lainnya.

Shen Qiao mengakuinya, lalu bertanya, “Di mana Chen Gong?”

Chu Ping berkata, “Mereka ada di depan kita. Monster seperti monyet baru saja membawa pergi dua orang dari kami, jadi kupikir kamu… Mohon maafkan aku, dan ikuti aku ke sini!”

Suaranya masih terdengar agak gemetar, dan dia terengah-engah saat berbicara —— orang ini jelas baru saja menyelesaikan pertarungan berat.

“Apakah ada jebakan di sekitar tempat ini?”

“Setahuku tidak. Tempat ini seharusnya berupa teras, dan ada belokan ke kanan di depan. Tuan dan yang lainnya ada di dekat sini.”

Shen Qiao mengikuti Chu Ping dan menggunakan suara langkah kaki Chu Ping untuk menentukan arah yang mereka tuju. Sesaat kemudian, dia mendengar seseorang bertanya, “Siapa itu?”

Chu Ping menjawab, “Ini aku, Kepala Klan Murong. Aku telah menemukan Pendeta Tao Shen.”

Suara Murong Qin terdengar sedikit tegang, “Cepatlah datang!”

Chu Ping juga menjadi gugup. “Ada apa? Apakah monyet itu datang lagi?”

Murong Qin tidak berbicara. Tak lama kemudian, mereka mendengar suara teriakan pelan di kegelapan, dan ada api kecil di tangannya.

Berdasarkan cahaya api, Shen Qiao melihat ada orang lain yang berdiri di samping Murong Qin. Namun, kelompok itu tampaknya berkurang jumlahnya dibandingkan saat pertama kali mereka tiba.

Setelah melihat bahwa Shen Qiao-lah yang datang, Chen Gong tampak jauh lebih santai. “Aku senang kalian berdua aman.”

“Apa yang terjadi?” tanya Shen Qiao.

“Badai itu menerbangkan pasir yang menutupi lubang yang dalam itu, jadi kami jatuh ke dalam lubang yang ternyata terhubung dengan kota kuno Ruoqiang. Namun, tempat ini cukup besar. Karena orang-orang kita terpisah karena terjatuh, butuh waktu bagi kami untuk menyatukan semua orang.”

“Ke mana kita harus pergi sekarang?”

Anehnya, Chen Gong menjawab setiap pertanyaannya. “Anak buahku melakukan pengintaian cepat tadi. Jika tebakanku benar, lokasi kita saat ini masih di dalam tembok kota asli. Giok cistanche tumbuh di bawah tanah, jadi kita harus menemukan jalan menuju bagian bawah tanah kota dan melanjutkan perjalanan dari sana.”

Shen Qiao berkata, “Kota ini telah terkubur oleh pasir selama ratusan tahun. Bahkan jika dulu ada jalan masuk, jalan itu mungkin telah ditutup sekarang. Kita mungkin tidak akan dapat menemukannya sebelum kita kehabisan persediaan.”

Chen Gong berkata, “Jangan khawatir. Aku kebetulan melihat sketsa kartografi Ruoqiang sebelum aku datang dan punya gambaran di mana lorong itu berada. Saat itu, orang-orang Ruoqiang membangun altar di sisi utara kota kerajaan. Lorong itu seharusnya berada tepat di bawah altar, jadi yang harus kita lakukan sekarang adalah menemukan altar itu di utara.”

Ia kemudian melanjutkan, “Ada beberapa monster di bawah sini. Aku yakin kamu pernah melihatnya dalam perjalananmu ke sini. Mungkin sejenis monyet yang tinggal di sekitar tempat ini. Mereka memiliki telinga dan mata yang tajam dan terbiasa hidup dalam kegelapan, dan kecepatan mereka sangat sebanding dengan seorang seniman bela diri. Kita harus berhati-hati dan tidak membuat kesalahan yang sama lagi.”

Dia tidak hanya berbicara dengan Shen Qiao, tetapi lebih kepada bawahan yang menemaninya. Mungkin karena mereka baru saja kehilangan beberapa anggota karena suatu alasan, semua orang langsung setuju serempak. Kemudian, dengan Murong Qin memimpin jalan, mereka semua mengikuti cahaya api di tangannya dan melanjutkan.

Karena mereka sekarang memiliki lebih banyak orang, semua orang tampak jauh lebih lega, merasa bahwa mereka setidaknya memiliki seseorang untuk diandalkan. Terutama setelah Shen Qiao bergabung —— sejak mereka menyaksikan dengan mata kepala mereka sendiri di ibu kota Tuyuhun bagaimana Shen Qiao mampu melawan Dou Yanshan dan Yu Ai sendirian namun tidak menunjukkan tanda-tanda kelemahan, mereka semua telah menempatkan Shen Qiao di antara para ahli bela diri kelas satu dalam pikiran mereka.

Tidak banyak yang tahu tentang kematian Kunye saat itu. Begitu berita itu menyebar, mungkin tidak ada yang berani meremehkan Shen Qiao lagi.

Begitulah materialistisnya dunia seni bela diri. Di balik cita-cita luhur dan pedang-pedang mulia itu, tersimpan seperangkat prinsip duniawi yang sama —— bertahan hidup bagi yang terkuat dan kekaguman bagi mereka yang kuat.

Monyet-monyet yang bersembunyi di kegelapan itu mungkin gentar dengan banyaknya orang yang mereka miliki dan tidak berani keluar. Jadi, kelompok Chen Gong dapat bepergian dengan tenang untuk waktu yang cukup lama. Karena Ruoqiang hanyalah sebuah negara kecil bahkan sebelum kehancurannya, masuk akal untuk menyimpulkan bahwa ibu kotanya juga tidak akan terlalu besar. Jarak yang telah mereka tempuh seharusnya lebih dari cukup bagi mereka untuk pergi dari bagian selatan kota hingga ke utara.

Mereka semua ragu, tetapi karena perbedaan status sosial, tidak ada yang berani mempertanyakan Chen Gong. Hanya Shen Qiao yang bertanya, “Berapa lama lagi kita harus pergi?”

Chen Gong juga agak tidak yakin. Lagi pula, apa yang dilihatnya di dalam istana kekaisaran Qi hanyalah sebagian kecil dari kartograf yang diwariskan dari Dinasti Han. “Kita seharusnya sudah dekat sekarang,” katanya.

Namun, begitu dia selesai berbicara, seseorang di kelompoknya tiba-tiba berteriak dengan suara pelan, “Tuan muda keenam hilang!”

Teriakan lain segera menyusul, “Apa ini?!”

Demi menyelamatkan tongkat api, Murong Qin adalah satu-satunya orang dalam kelompok yang menyalakan satu. Sebelum ia sempat mengoper tongkat api, seseorang sudah meraba-raba saku mereka dengan panik, berharap menemukan tongkat api lain untuk dinyalakan. Namun karena ia terlalu gugup, tangannya gemetar dan tongkat api itu jatuh tepat ke tanah.

Murong Qin bergegas mendekat. Api kecil itu menerangi tanah, dan mereka segera melihat seekor laba-laba berbulu di tongkat api yang baru saja mereka jatuhkan. Laba-laba itu berwarna abu-abu gelap di sekujur tubuhnya, dan tubuhnya —— tidak termasuk kakinya —— sudah mendekati ukuran telapak tangan pria dewasa. Di punggungnya terdapat tiga garis putih yang tampak seperti wajah seseorang dengan mata tertutup. Begitu laba-laba itu mulai bergerak, “matanya” akan terbuka, seolah-olah sedang “berkedip”.

Orang-orang itu belum pernah melihat hal menyeramkan seperti ini. Mereka tidak takut, tetapi mereka semua merasa bulu kuduk mereka berdiri dan mereka merasa sangat mual.

Beberapa dari mereka tidak tahan lagi dan mengayunkan pedang mereka ke arah laba-laba itu, memotongnya menjadi dua bagian. Namun, lebih banyak lagi bayi laba-laba langsung menyerbu keluar dari perutnya dan mulai merangkak menuju kaki mereka satu demi satu.

“Tuan muda keenam! Ini tuan muda keenam!”

Orang lain menyalakan tongkat api. Saat cahaya itu berkedip dan melayang ke tanah yang lebih jauh, mereka segera melihat sesosok mayat tergeletak di sana. Mereka masih mengenali pakaian yang dikenakannya, tetapi tubuhnya sudah sangat kering sehingga kulitnya melilit erat di sekitar tulang-tulangnya, tampak sangat mengerikan.

“Jangan biarkan mereka mendekati kita!” teriak Murong Qin dengan suara tegas.

Dia menghunus pedangnya sambil berbicara, dan dengan beberapa kilatan cahaya pedang, dia membunuh semua laba-laba yang datang ke arahnya dan Chen Gong.

Namun, yang lainnya tidak seberuntung itu. Laba-laba bayi itu bergerak dengan kecepatan yang sangat tinggi. Mereka memanjat kaki dan celana manusia dan melewati setiap celah yang bisa mereka temukan. Begitu mereka menyentuh kulit manusia yang hangat, mereka akan langsung menyuntikkan racun dan melumpuhkan mangsanya. Orang-orang itu tidak akan merasakan apa pun atau bahkan bersuara sampai laba-laba itu menyedot semua darah mereka.

Dalam sekejap mata, beberapa anggota lainnya tumbang. Orang-orang ini tidak tahu banyak seni bela diri kecuali beberapa pukulan serta tendangan dan kebanyakan dari mereka hanya melayani Chen Gong sebagai antek-anteknya. Mereka tidak memiliki kesempatan untuk melawan dan tumbang tanpa suara seperti tuan muda keenam dari Keluarga Murong.

Melihat hal ini, orang-orang lainnya merasa ngeri. Tidak ada yang berani lengah lagi. Mereka semua mengeluarkan senjata dan mulai menyerang laba-laba tersebut. Namun, laba-laba itu terlalu kecil dan terus menyerbu entah dari mana. Selain pencahayaan yang redup dan kegugupan, mereka tidak dapat menghindari beberapa dari mereka. Begitu mereka mengenai laba-laba yang besar, laba-laba yang kecil akan mulai merangkak keluar. Jumlah laba-laba itu tampak tidak terbatas dan mustahil untuk dilawan.

Kecuali tempat Shen Qiao berada: diselimuti oleh cahaya pedang dari Pedang Surgawi yang Berduka, tidak ada satu pun laba-laba yang mampu mendekat. Dia melindungi Yan Wushi di belakangnya, dan cahaya pedang itu mengelilingi mereka dengan erat, tidak membiarkan setetes air pun masuk. Itu seperti air terjun perak yang melawan kegelapan, begitu terang dan menyilaukan sehingga sulit bagi orang untuk berpaling.

Laba-laba cenderung menyerang yang lemah tetapi takut pada yang kuat. Begitu mereka menyadari bahwa mereka tidak bisa mendekati Shen Qiao, mereka segera berbalik dan bergegas menuju yang lain.

Chen Gong memarahi anak buahnya dengan marah, “Siapa yang menyuruhmu menusuk perut mereka? Bakar saja mereka semua!”

Dia juga menyibukkan diri, dengan satu tangan memegang pedang dan tangan lainnya mengayunkan tongkat api ke depan dan belakang di atas tanah. Laba-laba itu takut pada cahaya api dan tidak berani mendekat, jadi dia dapat memanfaatkan kesempatan itu dan membakar beberapa dari mereka.

Namun, mereka hanya memiliki tongkat api dalam jumlah terbatas. Melihat laba-laba masih berhamburan keluar dalam gelombang yang tak berujung sementara dia telah kehilangan beberapa orang di pihaknya, Chen Gong tidak punya pilihan selain memberi perintah, “Lari!”

Sayangnya, bencana lain menimpa mereka. Tepat pada saat itu, mereka merasakan hembusan angin dingin di belakang mereka, dan sebelum mereka sempat bereaksi, orang lain jatuh tertelungkup sambil menjerit mengerikan.

“Itu monyet-monyet iblis! Monyet-monyet itu kembali!” teriak seseorang dengan panik.

Terjebak di antara dua api, orang-orang tidak punya tempat untuk melarikan diri bahkan jika mereka ingin. Dalam ketakutan yang amat sangat, mereka tanpa sadar berkumpul di sekitar Murong Qin dan Shen Qiao, karena mereka berdua adalah orang-orang terkuat di antara kelompok itu. Sejauh ini, mereka masih mampu menangani semuanya dengan mudah tanpa sedikit pun luka.

Namun, keadaan juga tidak mudah bagi Shen Qiao: dua monyet menerkamnya pada saat yang bersamaan. Di satu sisi, ia harus berhadapan dengan laba-laba di depannya, dan di sisi lain, ia harus mengendalikan dua monyet dari belakang sambil menjaga Yan Wushi tetap aman pada saat yang bersamaan. Dengan tiga kejadian yang terjadi bersamaan, ia terlalu sibuk untuk melakukan hal lain.

Seperti yang dikatakan Chen Gong, monyet-monyet itu telah tinggal di dalam kegelapan terlalu lama sehingga mereka telah mengembangkan penglihatan malam. Mereka seperti sekelompok pemburu licik yang bersembunyi dalam bayangan, mengawasi dengan mata dingin saat orang-orang berlarian berputar-putar di bawah pengepungan laba-laba, menunggu waktu terbaik untuk memberikan pukulan mematikan.

Suara benturan senjata terdengar di seluruh gua. Namun, banyak orang menyadari bahwa serangan pedang mereka, meskipun tampaknya dapat menembus dada monyet dengan mudah, berhasil dihalangi oleh kulit keras di bawah bulu atau dihindari oleh monyet pada saat-saat terakhir. Setelah beberapa putaran, mereka tidak hanya harus mengkhawatirkan laba-laba penghisap darah itu, tetapi juga harus berhadapan dengan monyet-monyet dengan energi yang tak ada habisnya. Tidak lama kemudian, seluruh kelompok itu kelelahan karena berlarian dan mereka sedikit banyak terluka.

Kuku monyet-monyet tampaknya juga mengandung racun tertentu, karena goresan-goresan yang mereka buat segera terasa panas.

“Monyet adalah musuh alami laba-laba. Begitu mereka muncul, laba-laba langsung mundur.”

Yan Wushi tiba-tiba angkat bicara. Suaranya terdengar lemah dan serak; tidak lagi memiliki kesombongan seperti sebelumnya, seolah-olah semuanya berada di bawah kendalinya. Namun, begitu dia berbicara, suaranya selalu memiliki kekuatan yang membuat orang tanpa sadar mendengarkannya dengan penuh perhatian.

Semua orang yang mendengar kalimat ini berkedip sejenak. Di sela-sela pertarungan mereka dengan monyet-monyet itu, banyak orang melirik ke tanah, dan benar saja, semua laba-laba yang hanya dengan melihat saja membuat mereka ketakutan, telah pergi.

Tanpa adanya laba-laba yang menghalangi mereka, semua orang merasakan peningkatan semangat seolah-olah beban pikiran mereka telah terangkat. Untuk sesaat, aliran qi batin dan qi pedang menyapu gua. Bahkan monyet-monyet terpaksa mundur beberapa langkah.

Namun kedamaian itu tidak berlangsung lama. Bersamaan dengan desisan panjang yang terdengar seperti ratapan wanita, tiba-tiba merobek kegelapan, serangan monyet-monyet itu menjadi ganas lagi. Beberapa dari mereka melemparkan diri ke depan bahkan setelah mereka terluka oleh qi batin orang lain seolah-olah tidak ada yang bisa menghentikan mereka kecuali kematian.

Shen Qiao berkata kepada Yan Wushi, “Monyet-monyet itu pasti mematuhi perintah pemimpin. Tidak akan ada kedamaian sampai kita menangkapnya. Kamu bisa tinggal bersama Murong Qin untuk perlindungan saat ini, karena aku akan pergi mencari pemimpin itu dan mungkin tidak bisa menjagamu untuk sementara waktu.”

Yan Wushi setuju, tetapi tidak mengatakan apa-apa lagi.

Namun, mereka bukan teman sejak awal —— atau musuh, setidaknya belum. Dari segi kepribadiannya saat ini, berbeda dari yang dulu, tetapi mereka sama-sama berhati dingin. Bahkan, Shen Qiao akan agak terkejut jika orang lain benar-benar mengatakan sesuatu seperti “hati-hati”.

Ia melihat Yan Wushi menghilang ke celah-celah dinding. Setelah memastikan bahwa monyet-monyet itu tidak akan menemukannya untuk sesaat, Shen Qiao melompat ke dinding batu dan, menggunakan retakan-retakan di dinding itu sebagai tempat mendarat, bergerak menuju sumber suara teriakan itu. Setelah beberapa kali naik turun, ia pun dengan cepat menghilang ke dalam kegelapan.

Dengan pedang di satu tangan dan jubah Taoisnya berkibar di belakangnya, Shen Qiao meluncur di tanah tanpa menimbulkan setitik debu pun. Dia pasti tampak seperti orang abadi jika dilihat di siang bolong dan akan menarik banyak mata. Sayangnya, di tempat seperti ini, semua orang terlalu sibuk berjuang untuk bertahan hidup. Hanya Yan Wushi yang melirik sosoknya yang menghilang, lalu, alih-alih pergi ke Chen Gong dan Murong Qin untuk berlindung seperti yang diperintahkan Shen Qiao, dia berjalan melewati semua orang dan langsung masuk ke dalam kegelapan yang lebih dalam.

Tidak ada yang menyadari kepergiannya, termasuk Shen Qiao, yang telah mendengarkan dengan saksama sambil memejamkan mata, mencari lokasi pemimpin monyet itu. Namun, tidak ada suara apa pun setelah teriakan tadi, jadi dia hanya bisa mencarinya berdasarkan kesan sebelumnya.

Suara benturan dan denting senjata dari bawah terdengar semakin lama semakin jauh. Shen Qiao menahan napas dan menyatu dengan reruntuhan di belakangnya saat ia fokus pada ketenangan tak terbatas dan ketidakpastian yang dibawa oleh kegelapan.

Tiba-tiba, teriakan itu terdengar lagi!

Mula-mula nadanya panjang dan melankolis, lalu tiba-tiba berubah menjadi nada tajam, seperti terompet atau sinyal yang membuat kawanan monyet di bawahnya mulai menyerang Chen Gong dan kawanannya dengan panik lagi.

Inilah saatnya!

Dentang–!

Pedang Surgawi yang Berduka melesat keluar dari sarungnya dengan suara nyaring mirip dengan teriakan burung phoenix yang baru menetas!

Shen Qiao mengetukkan kakinya ke tanah dan melompat ke dalam kegelapan.

Tidak ada tempat untuk berdiri, tetapi dia mampu terbang tinggi di udara. Serangan itu sendiri tidak istimewa, tetapi sangat cepat sehingga cahaya pedangnya hampir membungkus seluruh tubuh Shen Qiao saat berubah menjadi cahaya putih terang yang bersinar di langit. Dengan sedikit semburat ungu, cahaya itu melesat lurus ke arah sumber suara!

Di tengah perjalanan, cahaya pedang tiba-tiba menjadi terang. Monyet itu tidak mati dan pasti merasakan ancaman itu. Namun, sebagai pemimpin monyet, raja reruntuhan kuno ini, ia telah memerintah tempat itu begitu lama sehingga ketika melihat seseorang berani menantang otoritasnya, pikiran pertama yang terlintas di benaknya bukanlah melarikan diri, tetapi menjadi jengkel dan menerkam Shen Qiao.

Di bawah cahaya pedang yang terang, Shen Qiao akhirnya menyadari bahwa berbeda dari monyet lainnya, monyet ini berwajah manusia. Yang lebih aneh lagi adalah di wajah manusianya yang berbulu terdapat sepasang mata hijau yang bersinar, menatap Shen Qiao dengan penuh kebencian. Sepasang cakar tajam yang membawa serta bau darah bercampur bau aneh yang tidak dapat dijelaskan sama sekali mengabaikan cahaya pedang Shen Qiao dan menekan dari atas dengan momentum seperti gunung!

Shen Qiao tiba-tiba teringat bau apa itu —— bau yang memenuhi udara saat laba-laba mati di seluruh tanah. Monyet-monyet ini telah menghabiskan waktu lama hidup di bawah tanah. Tanpa sumber makanan lain, mereka pasti memakan laba-laba dan karenanya secara bertahap menjadi musuh alami laba-laba seiring berjalannya waktu. Inilah sebabnya mengapa semua laba-laba melarikan diri begitu monyet-monyet itu muncul.

Namun, dengan begitu banyaknya orang yang muncul secara tiba-tiba, bagi monyet-monyet itu seperti menemukan banyak makanan tambahan. Mereka secara alami tertarik dan mulai mengejar manusia tanpa henti.

Monyet itu tidak tahu seberapa kuat cahaya pedang itu. Ia mengira kulitnya sekuat besi, jadi ia tidak menunjukkan rasa takut dan menyerang dengan cakarnya. Serangan itu membawa angin kencang dan bau amis. Jika seseorang terkena serangan itu dengan kuat, otaknya pasti akan berceceran.

Keduanya bertemu: qi batin yang melilit cahaya pedang menembus kulit dada monyet, dan ujung pedang menembus satu inci ke dalam daging.

Pemimpin monyet itu terkejut sekaligus geram. Ia langsung berteriak melengking. Setelah mendengarnya, semua monyet yang mengelilingi kelompok Chen Gong meninggalkan target awal mereka dan, sambil memantul beberapa kali di dinding, langsung berbalik ke arah Shen Qiao!

Monyet-monyet ini tidak hanya memiliki serangan yang kuat dan gerakan yang tajam, kulit mereka juga sekeras besi. Senjata biasa bahkan tidak dapat menembusnya. Bahkan Pedang Surgawi yang Berduka hanya dapat melukai mereka jika diresapi dengan qi batin. Jika mereka bertarung satu lawan satu, Shen Qiao tidak akan merasa khawatir. Namun jika sepuluh atau lebih orang menyerangnya pada saat yang sama, itu akan terlalu berat untuk dihadapi bahkan bagi seorang seniman bela diri tingkat Master Agung seperti Master Zen Xueting.

Dia segera mencabut pedangnya dan mundur. Namun, karena Shen Qiao telah melukai pemimpin monyet itu, monyet itu tidak mau membiarkannya pergi begitu saja. Monyet itu tidak hanya melemparkan dirinya ke arah Shen Qiao, tetapi juga memerintahkan kawanan monyet lainnya untuk mengepungnya.

Melihat semua monyet itu dibujuk oleh Shen Qiao, Murong Qin segera berkata kepada Chen Gong, “Tuan. Sebaiknya kita cepat-cepat pergi sekarang!”

Namun Chen Gong menolak, “Tidak. Bantu dia!”

Murong Qin sedikit terkejut, “Tuanku?”

Chen Gong berkata sambil mengerutkan kening, “Kita berada di perahu yang sama saat ini. Shen Qiao bisa sangat membantu kita. Kita harus membantunya semampu kita!”

Setelah dia selesai, dia mengambil pedangnya dan yang pertama melompat.

Murong Qin dan yang lainnya tidak punya pilihan selain mengertakkan gigi dan mengikuti.

Akan tetapi, pemimpin monyet itu sangat membenci Shen Qiao karena telah menyakitinya sehingga tidak ada yang bisa dipikirkannya selain mencabik-cabik manusia ini. Monyet-monyet lain, di bawah kekuasaan pemimpin mereka, tidak lagi berminat untuk bertarung dengan kelompok Chen Gong. Mereka semua bergegas menuju Shen Qiao. Bahkan, kemunculan Chen Gong dan anak buahnya hanya membuat mereka semakin gila dan mudah tersinggung. Mereka begitu berani dan tak terhentikan sehingga Chen Gong pun dengan ceroboh membuat luka di lengannya begitu dalam sehingga orang hampir bisa melihat tulang di bawahnya.

Melihat ini, Murong Qin berteriak cemas, “Tuan!”

Dia sibuk mengoleskan obat pada Chen Gong sementara yang lain mundur ketakutan setelah melihat apa yang terjadi.

Shen Qiao tidak memiliki hubungan apa pun dengan mereka. Meskipun dia sekarang terjebak karena dia ingin menangkap pemimpin monyet terlebih dahulu, hal itu terjadi untuk menyelesaikan krisis mereka pada saat yang sama.

Murong Qin merendahkan suaranya dan berkata kepada Chen Gong, “Tidak boleh ada waktu yang terbuang, Tuanku. Kita harus bergegas dan pergi sekarang! Jika monyet-monyet iblis ini membunuh Shen Qiao, mereka akan segera berbalik ke arah kita dan semuanya akan terlambat.”

Setelah hening sejenak, Chen Gong akhirnya membuat keputusan. “Mundur!”

Sebelum pergi, dia berbalik dan melirik untuk terakhir kalinya: dikelilingi oleh auman monyet yang panik dan mengerikan, beberapa kelompok cahaya pedang tampak ganas tetapi sunyi. Sulit untuk mengatakan berapa lama lagi mereka bisa bertahan.

Chen Gong berbalik dan pergi bersama Murong Qin serta yang lainnya tanpa ragu-ragu.

Shen Qiao membunuh dua monyet, dan dia memang mulai merasa lelah.

Bagaimanapun, kekuatan seni bela dirinya belum pulih sepenuhnya, belum lagi monyet-monyet ini menyerang qi pedang satu demi satu seolah-olah mereka sudah gila. Namun, qi pedang itu tidak ada habisnya. Saat pedang Shen Qiao membuat sayatan panjang di salah satu dada monyet, darah monyet itu memercik ke wajahnya, langsung menghantamnya dengan bau busuknya yang menjijikkan. Bahkan Shen Qiao pun tidak bisa menahan diri untuk berhenti sejenak.

Sementara monyet-monyet lainnya menyerang Shen Qiao, pemimpinnya telah menunggu dengan sabar di pinggir untuk sebuah kesempatan. Sekarang, ia akhirnya melihat kesempatannya. Dengan suara gemuruh, ia menerkam Shen Qiao dan menguncinya dalam pelukannya sambil menjatuhkannya ke belakang!

Shen Qiao dipeluk erat olehnya. Karena tidak dapat membebaskan diri, dia tidak dapat menahan diri untuk tidak jatuh ke belakang tanpa kendali. Detik berikutnya, dia kehilangan pijakannya dan jatuh ke dalam lubang yang dalam.

Tepat pada saat itu, pemimpin monyet itu melepaskannya. Memanfaatkan monyet-monyet lain yang menarik ekornya, ia melemparkan Shen Qiao ke dalam lubang yang dalam dengan marah. Kemudian ia melolong keras seolah-olah sedang merayakan kemenangannya!

Menahan beban Shen Qiao, Pedang Surgawi yang Berduka meninggalkan jejak percikan api di dinding batu, tetapi Shen Qiao masih tidak dapat menahan diri untuk tidak jatuh lebih jauh. Tempat ini seperti jurang yang sesungguhnya: tidak seorang pun tahu berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk mencapai dasarnya. Lengan Shen Qiao mulai terasa sakit; setiap luka di tubuhnya terasa nyeri —— ia mendapatkannya saat bertarung dengan kawanan monyet, dan sekarang lukanya terasa sangat menyakitkan.

Shen Qiao melihat ke bawah. Ada cahaya merah samar di sana. Dia tidak tahu apa itu.

Dia tidak bisa merasakan lengannya lagi. Karena kecerobohan sesaat, Pedang Surgawi yang Berduka meleset dari dinding dan dia langsung terjatuh!

Tetapi baru saja ia merasa terjatuh, seseorang telah mencengkeram lengannya yang lain dengan kuat!

Shen Qiao mendongak dan melihat Yan Wushi tiba-tiba muncul entah dari mana. Untuk menangkap Shen Qiao, dia mengulurkan seluruh tubuh bagian atasnya ke tepi jurang.

“Pegang erat-erat!” katanya kepada Shen Qiao dengan tegas.


KONTRIBUTOR

Rusma

Meowzai

Keiyuki17

tunamayoo

Leave a Reply